Cara Menghitung Penilaian Akhir Semester Bagi Guru Madrasah

Sodiqi.com - Pada sekitar Desember 2021 saya pernah membuat video youtube yang saya beri judul (Singkat !! Cara Membuat Nilai Total Dari 70% Nilai Harian + 30% Nilai Ujian). Dalam video itu saya membagikan cara yang saya lakukan untuk menghitung nilai PAS untuk kemudian nantinya bisa diupload ke RDM (Raport Digital Madrasah) secara online.

Alhamdulillah video tersebut mendapat banyak feedback positif dari penonton, dan ada yang meminta file excel dari data yang saya gunakan untuk penjelasan dalam video, nah dalam tulisan kali ini saya akan menjelaskan secara tertulis dan nanti akan saya cantumkan file yang bisa di download barangkali bisa membantu ibu bapak guru dalam melakukan penilaian.


Langkah 1:
Tentukan terlebih dahulu nilai yang akan di input ke dalam kolom KD.1 - KD.2 dan KD.3, disini saya hanya mencontohkan 3 KD (Kompetensi Dasar) saja, untuk KD ini tergantung pada pelajaran masing-masing, biasanya jika KD nya terlalu banyak, saya menyatukan ke dalam hitungan bab, misalnya dalam satu semester ada 3 bab, maka saya mengumpulkan ke dalam 3 KD.

Adapun nilai dari masing-masing KD tersebut biasanya saya mengambilanya dari rata-rata nilai ulangan bab dan latihan sehari-hari. Sehingga muncul lah nilai pada kolom KD 1-3.

Langkah 2:
Selanjutnya tentukan nilai PAS, pada kolom nilai PAS ini saya mengisinya dengan nilai ujian nyata yang memang murni hasil jawaban peserta didik pada saat ujian, memang ada KKM yang harus dicapai, biasanya nilai murni ini saya tambah-tambah dengan kehadiran, akhlak, dan lain sebagainya, saya yakin bapak ibu guru sudah sangat mengenal peserta didik sehingga bisa mengkondisikan nilai ini.

Langkah 3:
Setelah mendapatkan nilai-nilai tersebut, selanjutnya kita masukkan ke dalam file excel untuk memudahkan mencari nilai rata-rata dari KD dan nilai akhir dari 70% nilai harian atau nilai pengetahuan atau bisa juga kita sebut dengan KD dibagi 30% nilai ujian.

Langkah 4:
- Tentukan nilai rata-rata dari nilai 3 KD dengan menggunakan rumus Average
- Kemudian pada kolom total akhir buat rumus seperti berikut: =(klik kolom nilai akhir)*0,7+(klik nilai pada kolom nilai PAS)*0,3 kemudian klik ENTER
-Selesai, nilai total adalat nilai raport yang akan muncul di RDM.


Jika tidak bisa download, silahkan email saya di https://www.sodiqi.com/p/contact-us.html

Selengkapnya bisa tonton video berikut ini:


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama